Berita

Polsek Batulayar Gelar Kegiatan Jumat Curhat untuk Membangun Sinergitas dalam Mempertahankan Kamtibmas

×

Polsek Batulayar Gelar Kegiatan Jumat Curhat untuk Membangun Sinergitas dalam Mempertahankan Kamtibmas

Sebarkan artikel ini
Polsek Batulayar Bina Kerjasama dengan Toma, Toda, dan Tomas dalam Kegiatan Jumat Curhat

Lombok Barat, NTB – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Polsek Batulayar melaksanakan kegiatan Jumat curhat, Jumat (2/6/2023).

Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kerjasama dengan Toma (Tokoh Masyarakat), Toda (Tokoh Agama), dan Tomas (Tokoh Pemuda). Serta Pokmas (Kelompok Masyarakat) di Desa Meninting, Kecamatan Batulayar, Kabupaten Lombok Barat.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Batulayar, AKP I Made Sudra, dan dihadiri oleh beberapa anggota Polsek Batulayar.

Turut hadir juga Ketua Kelompok Pedagang Kaki Lima (PKL) Meninting, Syamsul, serta beberapa pedagang lainnya. Jumlah masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini mencapai 6 orang.

Dalam dialog yang terjalin, Syamsul sebagai Ketua Kelompok PKL berharap kegiatan ini dapat terus terlaksana sebagai bentuk sinergitas antara kepolisian dan para stakeholder terkait.

Syamsul juga menyampaikan bahwa situasi Kamtibmas di sekitar tempat dagang Meninting terbilang aman kondusif. Namun masih terjadi beberapa kasus pencurian yang berhubungan dengan barang dagangan yang ditinggalkan oleh para pedagang.

Oleh karena itu, peran Bhabinkamtibmas Desa Meninting sangat penting dalam membina Kamtibmas.

Menanggapi hal tersebut, AKP I Made Sudra menyampaikan apresiasi tinggi kepada para Pok PKL yang hadir dalam kegiatan ini.

“Sehingga begitu pentingnya sinergitas dan kerjasama antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang baik,” ungkap Kanit Binmas.

AKP I Made Sudra juga memberikan informasi mengenai call center Polsek Batulayar sebagai jembatan komunikasi antara polisi dan masyarakat.

Kegiatan silaturahmi dan koordinasi ini berjalan dengan aman dan lancar. Polsek Batulayar berencana untuk terus memperkuat kerjasama dengan Toma, Toda, Tomas, dan Pokmas dalam menjaga Kamtibmas di lingkungan setempat.

“Harapannya kegiatan Jum’at curhat dapat menjadi forum yang bermanfaat dalam membangun kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *