Berita

Polres Lombok Barat Tingkatkan Keamanan dan Antisipasi Gangguan Kamtibmas dalam Persiapan Pemilu Serentak 2024

×

Polres Lombok Barat Tingkatkan Keamanan dan Antisipasi Gangguan Kamtibmas dalam Persiapan Pemilu Serentak 2024

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Polres Lombok Barat melakukan upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas. Terkait persiapan pemilu serentak tahun 2024 di Kabupaten Lombok Barat.

Kepolisian melaksanakan kegiatan patroli di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kecamatan Gerung pada hari Rabu (28/6/2023), pukul 21.30 WITA.

Dalam kegiatan tersebut, empat personel dari Satuan Samapta Polres Lombok Barat dikerahkan untuk melaksanakan patroli di kantor KPU Lombok Barat.

Kasat Samapta Polres Lombok Barat AKP Sony Hartono mengungkapkan tujuan utama dari patroli ini adalah untuk menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.’

“Terutama selama persiapan pemilu serentak 2024 di wilayah Kabupaten Lombok Barat,” ungkapnya.

Selama patroli, personel kepolisian melakukan koordinasi dengan pihak komisioner KPU Lombok Barat. Koordinasi ini bertujuan untuk saling bertukar informasi mengenai situasi keamanan dan langkah-langkah yang perlu diambil guna menjaga keamanan selama tahapan penyelenggaraan pemilu serentak 2024.

Kedua belah pihak sepakat untuk tetap waspada dan saling mendukung agar pemilu serentak 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar.

“Dalam pelaksanaannya, kegiatan patroli tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Tidak ditemukan gangguan kamtibmas yang signifikan di sekitar kantor KPU Lombok Barat pada malam itu. Hal ini menunjukkan keberhasilan upaya pihak kepolisian dalam menjaga keamanan wilayah tersebut,” ucapnya.

Ia juga mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan kerukunan selama proses persiapan dan pelaksanaan pemilu serentak 2024.

“Dengan adanya kegiatan patroli ini, diharapkan masyarakat Lombok Barat dapat merasa lebih aman dan tenteram,” imbuhnya.

Kepolisian Lombok Barat akan terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat guna menciptakan pemilu yang demokratis, transparan, dan berkualitas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *