Berita

Babinsa Koramil 1606-10/Gangga Terjun ke Lapangan: Dukung Pertanian dan Kesejahteraan Masyarakat

×

Babinsa Koramil 1606-10/Gangga Terjun ke Lapangan: Dukung Pertanian dan Kesejahteraan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Lombok Utara, NTB – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Gondang Komando Rayon Militer 1606/10 Gangga, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606 Mataram melaksanakan pendampingan aktif dengan kelompok tanam padi/buruh tani di salah satu sawah milik Kelompok Tani (Poktan) Subak Bungas area persawahan Dusun Karang Amor, Desa Gondang, Kecamatan Gangga, Lombok Utara, Minggu (10/9/2023).

Babinsa Gondang, Sertu Umar Hadi Saputra turut aktif terlibat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan petani dan kelompok buruh tani di wilayah tersebut. “Sawah seluas 45 are yang menjadi fokus pendampingan ini merupakan milik Amaq Rasidin, salah satu anggota Poktan Subak Bungas,” jelasnya.

Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini mendapat sambutan yang sangat positif dari masyarakat petani, kelompok tani, dan kelompok buruh tani setempat.

“Tujuan dari kegiatan pendampingan ini adalah untuk memberikan bantuan, motivasi, dan memperkuat kehadiran Babinsa sebagai pembina desa di tengah-tengah masyarakat,” Tegas Komandan Koramil (Danramil) 1606-10/Gangga Kapten Inf Maturidi.

Danramil 1606-10/Gangga juga menyampaikan, “Pendampingan ini merupakan contoh konkret dari upaya Koramil 1606-10/Gangga dalam mendukung kemajuan pertanian dan kesejahteraan masyarakat di wilayah teritorial Kodim 1606 Mataram. Melalui keterlibatan aktif Babinsa, diharapkan pertanian lokal dapat terus berkembang, dan kualitas hidup para petani dapat ditingkatkan,” ucapnya.

Amaq Rasidin, salah seorang Anggota Poktan Subak Bungas menyatakan, “Babinsa langsung turun membantu menanam padi di lahan kami ini kerupakan bukti nyata dari komitmen Koramil 1606-10/Gangga dalam mendukung kemajuan pertanian dan kesejahteraan masyarakat setempat. Semoga pendampingan seperti ini dapat terus dilakukan untuk meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan masyarakat di masa depan,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *