Berita

Polri Bersinergi Jaga Logistik Pemilu 2024 di Labuapi Lombok Barat

×

Polri Bersinergi Jaga Logistik Pemilu 2024 di Labuapi Lombok Barat

Sebarkan artikel ini
Pengamanan Logistik Pemilu 2024 di Labuapi Diperkuat

Lombok Barat, NTB – Logistik Pemilu 2024 yang berada di gedung PPK Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat, mendapat pengamanan ketat. Personil Polres Lombok Barat dan Polsek Labuapi menjaga ketat gedung PPK Kecamatan Labuapi.

Hal ini untuk menjaga logistik dari gangguan pihak luar maupun oknum penyelenggara pemilu yang tidak bertanggung jawab.

Pengamanan Pasca Pergeseran Logistik

Kapolsek Labuapi, Polres Lombok Barat, Polda NTB, Iptu I Made Dwi Putrayasa S.H., mengatakan bahwa pengamanan dan monitoring situasi pasca pergeseran logistik Pemilu 2024 telah dilaksanakan sejak hari Jumat tanggal 16 Februari 2024 sekitar pukul 11.30 Wita.

“Pasca pemungutan suara Pemilu 2024 dan pergeseran Logistik Pemilu 2024 dari PPS Ke PPK pada hari Kamis tanggal 15 Februari 2024 berjalan lancer. Kami telah menempatkan personil PAM TPS untuk mengawal dan menjaga logistik Pemilu 2024,” ujar Iptu Putrayasa.

Ia menambahkan bahwa logistik Pemilu 2024 yang berada di gedung PPK Labuapi terdiri dari kotak suara, surat suara, daftar pemilih tetap, formulir C1, dan dokumen lainnya yang berkaitan dengan pemilu.

Patroli di Jam-Jam Rawan

Selain itu, Iptu Putrayasa juga mengatakan bahwa pihaknya telah melaksanakan pengecekan dan patroli di jam-jam rawan pada area gedung PPK Labuapi.

“Untuk meminimalisir hal-hal yang tidak kita inginkan,” ucap Iptu Putrayasa.

Terutama menjelang rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan surat suara Pemilu 2024 di Kecamatan Labuapi17 Februari 2024.

“Berharap tidak ada gangguan atau masalah yang terjadi selama proses rekapitulasi suara. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan menunggu hasil resmi dari KPU,” tutur Iptu Putrayasa.

Ia juga mengapresiasi kinerja penyelenggara pemilu di tingkat PPS dan PPK yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan profesional.

“Kami berterima kasih kepada penyelenggara pemilu yang telah bekerja keras dalam menyelenggarakan Pemilu 2024. Harapannya Pemilu 2024 ini dapat berjalan lancar, aman, dan demokratis,” pungkas Iptu Putrayasa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *