Berita

Patroli Gabungan TNI-Polri Sasar Obyek Vital di Sekotong, Ciptakan Situasi Kondusif

×

Patroli Gabungan TNI-Polri Sasar Obyek Vital di Sekotong, Ciptakan Situasi Kondusif

Sebarkan artikel ini
Polsek Sekotong Patroli Obyek Vital Antisipasi 3C dan Gangguan Kamtibmas

Lombok Barat, NTB – TNI-Polri bersinergi melaksanakan patroli KRYD / Blue light pada obyek vital di wilayah hukum Polsek Sekotong, Minggu (25/2/2024) malam.

Kapolsek Sekotong, Polres Lombok Barat, Polda NTB, Iptu I Ketut Suriarta, SH., M.I.Kom., mengatakan Patroli obyek vital ini bertujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.

“Dalam mengantisipasi tindak kriminalitas 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) dan gangguan kamtibmas lainnya yang dapat mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat,” ungkapnya.

Dalam kegiatan ini, petugas patrol gabungan terdiri dari personel Polsek Sekotong bersama personel Babinsa Koramil Sekotong.

Salah satu obyek vital yang disasar oleh patroli ini adalah SPBU Sayong yang berada di Dusun Sayong, Desa Cendi Manik, Kecamatan Sekotong, Kabupaten Lombok Barat.

“SPBU Sayong merupakan salah satu tempat pengisian bahan bakar yang cukup ramai dikunjungi oleh masyarakat, khususnya di malam hari,” katanya.

Kapolsek Sekotong, Iptu I Ketut Suriarta, mengatakan bahwa patroli obyek vital ini dilakukan secara rutin untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Khususnya karyawan dan penjaga malam SPBU Sayong.

“Kami melakukan patroli obyek vital ini untuk memberikan himbauan kepada security atau penjaga malam agar tetap waspada terhadap lingkungan sekitar. Serta selalu waspada dengan perubahan cuaca ekstrem yang kapan saja bisa terjadi,” umbuhnya.

Ia juga mengajak mereka untuk bersinergi dengan aparat kepolisian untuk menjaga keamanan agar terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif.

Iptu I Ketut Suriarta menambahkan bahwa patroli obyek vital ini juga sebagai bentuk pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat yang merupakan tugas pokok dan fungsi kepolisian.

“Kami berharap dengan adanya patroli obyek vital ini dapat mencegah dan menekan angka kriminalitas 3C dan gangguan kamtibmas lainnya di wilayah hukum Polsek Sekotong. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kerukunan dan kebersamaan antar sesama,” imbaunya.

Serta melaporkan kepada kami jika mengetahui atau melihat adanya hal-hal yang mencurigakan. Hasil dari patroli ini adalah terciptanya situasi kamtibmas yang aman, lancar, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Sekotong.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *